Amalan Doa Wirid Agar Lunas Hutang dan Banyak Rezeki Mustajab

Ada doa dan wirid mustajab yang bisa diamalkan agar lunas hutang. Kesungguhan dan keyakinan dalam mengamalkan wirid ini perlu dimiliki, sebab tanpa itu semua akan mengurangi kemustajaban suatu doa. Jangan meminta dalam 1 (satu) hari hutang langsung lunas. Meskipun bisa saja terjadi, namun semua tentu ada sunnatullah yang berjalan.

Amalan Doa Wirid Agar Lunas Hutang dan Banyak Rezeki Mustajab


Jaman sekarang memang hampir semua orang punya hutang. Anda juga kan? Punya hutang tentunya tidak enak rasanya. Hidup serasa tidak bebas dan tidak tenang. Mau jalan ke kanan takut ketemu orang yang dihutangi, mau ke kiri takut ketemu penagih hutang. Karenanya Nabi pernah berpesan “sedikitkan hutang, maka kamu akan hidup merdeka/bebas”.

Bagaimanapun hutang harus dilunasi. Nabi pernah mengajarkan suatu doa supaya terbebas dari hutang yang menumpuk. Jadi doa dan amalan ini berasal dari Rasulullah SAW dan menyebar ke para pengikutnya sepanjang masa. Berikut doanya:

DOA AGAR LUNAS  HUTANG BANYAK REZEKI

الّلهُمَّ إِنِّى أَعُوْذُبِكَ مِنَ الْهَمِّ وَالْحَزَنِ وَ أَعُوْذُبِكَ مِنَ الْعَجْزِ وَالْكَسَلِ وَ أَعُوْذُبِكَ مِنَ الْجُبْنِ وَالْبُخْلِ وَ أَعُوْذُبِكَ مِنْ غَلَبَةِ الدَّيْنِ وَقَهْرِ الرّجَالِ

ALLAHUMMA INNI A’UDZUBIKA MINAL HAMMI WAL HAZAN, WA A’UDZUBIKA MINAL ‘AJZI WAL KASALI, WA A’UDZUBIKA MINAL JUBNI WAL BUKHLI, WA A’UDZUBIKA MIN GHLABATID DAYNI WA QAHRIR RIJAAL

Artinya :

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesusahan dan kedukaan, aku berlindung kepada-Mu dari lemah dan malas, aku berlindung kepada-Mu dari takut (miskin) dan kikir, aku berlindung kepada-Mu dari banyaknya hutang dan paksaan orang-orang”

Bacalah doa tersebut dibaca setiap sehabis sholat 5 waktu, sebanyak tiga kali agar lebih segera dikabulkan oleh Allah SWT.

Selain  doa tersebut di atas, tambahkan  bacaan ini setiap sholat sunnah fajr/qabliyah subuh (2 rakaat sebelum sholat fardhu subuh) ;

سُبْحَانَ الله وَبِحَمْدِهِ سُبْحَانَ الله الْعَظِيْمِ أسْتَغْفِرُالله SUBHANALLAH WA BIHAMDI, SUBHANALLAH AL-AZHIM, ASTAGFIRULLAH 100x (Maha Suci Allah dengan segala puji-Nya, Maha Suci Allah Yang Maha Agung, aku memohon ampunan-Mu)

Kemudian tangan kanan memegang dada sebelah kiri (jantung), dengan membaca:

يَا فَتَّاحُ يَا رَزَّاقُ YAA FATTAH YAA RAZZAQ 70x (Yang Maha Pembuka, Yang Maha Pemberi Rezeki)

Dengan membaca amalan doa dan wirid diatas, insya Allah kita akan bisa melunasi hutang dan juga banyak rezeki, Mungkin tidak semalan lunas, tapi atas kehendak Allah semoga bisa lunas dalam waktu yang cepat.

Perbanyak sedekah, amal sholeh dan juga sholat dhuha untuk menambah kemustajaban doa ini. Semoga bermanfaat.


Doa Agar Cepat Lunas Hutang dan Rezeki Banyak
0 Komentar untuk "Amalan Doa Wirid Agar Lunas Hutang dan Banyak Rezeki Mustajab"

Back To Top